MRT UNISMA PEDULI SEMERU

Fakultas Kedokteran > Berita > Berita MRT > MRT UNISMA PEDULI SEMERU

Lumajang, 7 Desember 2021

#SemeruPanggilanHati

Tim MRT FK Universitas Islam Malang (Unisma) berangkat ke lumajang pada pagi dini hari.
Saat berada di lumajang, Tim MRT bersama dr. Nu’im Rozaq dan dr. Rosyid Ahmad serta d dampingi dr. M Kholil Ikshan yg saat ini sedang menjalani Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Forensik melakukan koordinasi terkait kegiatan yang akan dilakukan hari ini.
Koordinasi dan briefing di lakukan di Rumah Sakit (RS) Hartoyo Lumajang. RS Hartoyo adalah RS rujukan pusat penanganan korban bencana erupsi Gunung Semeru. Penanganan pada korban luka ringan, luka berat serta korban meninggal.

Setelah melakukan briefing dan koordinasi, Tim MRT dilibatkan dalam kegiatan identifikasi jenazah bersama Spesialis Forensik, Tim DVI, Tim INAVIS , dokter relawan dan tim lainnya.
Identifikasi jenazah yg dilakukan adalah penentuan identitas pada jenazah dengan mencari data primer (Sidik jari, profil gigi dan DNA) dan data sekunder (Tinggi badan, Ciri-ciri jenazah, dan properti/pakaian jenazah) diruang jenazah RS Hartoyo.

“Kegiatan identifikasi jenazah yang kami lakukan bersama tim dokter forensik ini sangat berkesan, menambah wawasan dan menjadi pengalaman baru yang sangat berharga bagi kami”
Tutur salah satu anggota tim MRT yang berada dilokasi.

Hari ini dilakukan identifikasi pada 15 jenazah korban erupsi Semeru.
Kegiatan dimulai pukul 08.00 wib dan berakhir pada pukul 17.00 wib.
Kegiatan hari ini ditutup dengan doa dan harapan semoga keluarga korban yang terkena bencana diberi ketabahan dan kesabaran serta jenazah di ampuni dosanya oleh Allah SWT.