Tepat pada hari Ahad, 22 Oktober 2023 Universitas Islam Malang (Unisma) melaksanakan Apel Hari Santri Nasional. Apel diikuti oleh seluruh keluarga besar Unisma termasuk perwakilan mahasiswa DPM, BEM dan UKM, dengan menggunakan pakaian baju putih, sarung, dan ikat pita merah putih di kopyah hitam. Apel dilaksanakan di Lapangan Depan Unisma pukul 06.00 WIB sampai dengan selesai.
Apel Diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Syubannul Waton yang diikuti oleh seluruh peserta Apel, dilanjut dengan doa dan Sholawat Nuril Anwar yang dipimpin oleh perwakilan santri mahasiswa Unisma. Seperti Apel pada umumnya, teks UUD 1945 juga dibacakan. Dalam rangka Apel memperingati hari santri, fatwa resolusi Jihad fiisabilillah dari Hadratussyeikh KH. Hasyim Asy’ari dibacakan oleh sekretaris dewan Pembina.
Ikrar santri Indonesia dibacakan oleh perwakilan santri mahasiswa Unisma diikuti oleh seluruh peserta Apel.
Amanat Pembina upacara dari Rektor Unisma Prof. Dr. Maskuri, M. Si. Menjelaskan asal usul peringatan hari santri jatuh pada tanggal 22 Oktober dan menjelaskan sejarah singkat terkait perjuangan para ulama, para Syuhada dan para santri untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia hingga pecahnya peperangan 10 November di Surabaya.
“Sebagai ummat yang beragama dan beriman, tentu melakukan suatu hal yang benar adalah sebuah keniscayaan. Menjunjung tinggi kemanusiaan menjadi sebuah keniscayaan. Mempertahankan kedaulatan menjadi sebuah keniscayaan, dan ini telah dilakukan oleh Hadratussyeikh KH. Hasyim Asy’ari dan para kyai serta para santri pada saat itu. Maka sangat wajar ketika Hari Santri Nasional kita peringati dengan apél.” Jelas Rektor Unisma.
Apel ditutup dengan lagu persembahan dari paduan suara Unisma dan doa penutup oleh drh. Muhammad Zainul Fadli, M.Kes